About

Saturday, April 19, 2014

VANDROID T5C

VANDROID T5C "Tablet 8 Inch Murah tapi ga murahan"

Di segmen tablet PC berukuran kecil, iPad Mini diakui masih jadi idola. Tak heran, banyak vendor menjadikan tablet mungil Apple itu sasaran tembak. Mereka pun merilis tablet dengan wujud dan spesifikasi mirip iPad Mini termasuk teblet yang satu ini yang desain nya mirip iPad Mini

Tampil berbeda dengan produk sejenis dari para pesaing, Advan pun menawarkan 'iPad Mini' pakai TV. Ya, Advan membenamkan fitur TV analog di Vandroid T5C sebagai penambah daya tarik.

Desain

http://images.detik.com/content/2014/03/14/406/131831_vandroid1.jpg
Cukup banyak yang terkecoh, menyangka tablet ini adalah iPad Mini. Dilihat dari jauh, penampakannya sepintas memang mengingatkan pada tablet mungil besutan Apple tersebut. Saat didekati dan diamati, tentu saja kentara bedanya. Dimulai dari bagian muka, pengguna akan dihadapkan dengan dominasi layar berukuran 7,85 inch dan kamera depan di bagian atasnya.






Melihat bagian punggung, tampak kamera di kanan atas dengan lampu flash tak jauh di bawahnya. Speaker diletakkan di sisi yang sama, namun lebih berada di bawah.






Slot SIM card dan micro SD masih di bagian punggung, terdapat area yang berbeda warna dengan lapisan casing. Bagian belakang bodi ini tampak elegan dibalut casing plastik dengan warna silver.



Nah, di bagian atasnya, terdapat area putih yang dimaksud berbeda warna . Secara penampilan desain, bagian ini sedikit mengganggu karena merusak tampilan elegan silver bodi belakang.



Namun Advan mungkin sengaja mendesainnya demikian sebagai penanda. Area putih tersebut rupanya adalah sebuah penutup. Ketika dibuka, tampak dua slot SIM card dan satu slot micro SD.






Permukaan belakang tablet yang licin pun sedikit menjadi catatan. Ke depannya, mungkin Advan bisa mempertimbangkan untuk menambahkan tekstur tertentu pada bagian punggung tablet sehingga menambah kenyamanan menggenggam.


Performa

http://images.detik.com/content/2014/03/14/406/132034_vandroid5.jpg
Soal kinerja, Vandroid T5C terbilang tidak mengecewakan untuk tablet dengan banderol cukup terjangkau. Selain prosesor quad core yang menjadi otaknya, Vandroid T5C dibekali RAM 1GB untuk menunjang performanya.


Di sektor grafis, Advan mempercayakannya pada Mali-400. Jenis GPU ini cukup bagus menangani keperluan gaming dan beban grafis.



Vandroid T5C memperlihatkan performa lumayan untuk ukuran tablet yakni dengan skor 15316. Berdasarkan ranking dari AnTuTu, di kategori tablet skor ini menyaingi Galaxy Note 10.1 dengan skor 15899 dan melampaui Nexus 7 dengan catatan skor 12726.




TV Analog di 'iPad Mini'

http://images.detik.com/content/2014/03/14/406/132347_vandroid7.jpg
TV analog jadi salah satu faktor bagi sebagian orang memilih gadget. Kalau dulu di ponsel, kini beralih ke tablet. Advan pun jeli melihat permintaan kalangan konsumen ini. 





Dibandingkan produk sejenis, di kategori tablet mini, rata-rata vendor menawarkan ukuran 7 inch - 8 inch. Nah, bentang layar 7,85 inch Vandroid T5C dirasa paling punya kedekatan ukuran dengan layar iPad Mini yang berdimensi 7,9 inch.



Ukuran ini pas di genggaman, tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil. Layar 7,85 inch juga cukup nyaman digunakan menonton TV dan video atau bermain game.



Soal TV analog yang menjadi penambah daya tarik, tinggal tarik antena yang ada di bagian bawah tablet tersebut. Advan membenamkan fitur yang lengkap. Pada fitur ini disediakan opsi untuk merekam tayangan dan screen capture siapa tahu Anda ingin pamer tayangan yang sedang ditonton di jejaring sosial. 








Spesifikasi

http://images.detik.com/content/2014/03/14/406/132550_vandroid10.jpg
Demi memberikan kinerja memuaskan, Advan membekali tabletnya ini dengan prosesor quad core. Adapun chip yang digunakan adalah Cortex A7 MT8382 besutan Mediatek dengan kecepatan clock 1,3 GHz. Selain itu, Advan juga menyematkan RAM 1GB. Melongok kapasitas penyimpanannya, Vandroid T5C menawarkan ruang yang lumayan lega yakni 8GB. 


Tampilan layar kapasitifnya terbilang cemerlang dengan resolusi 1024x768 pixel. Kamera pun cukup bisa diandalkan. Advan membenamkan kamera 8 megapixel di bagian belakang dan 2 megapixel sebagai kamera depannya.






Urusan daya tahan baterai, pengguna bisa dengan leluasa menggunakan tablet berbanderol Rp 1,9 juta ini tanpa khawatir baterai cepat habis. Berbekal baterai 4000 mAh, tablet berbasis Android Jelly Bean ini terbukti 'bandel' digunakan seharian untuk berbagai task.



Catatan lain, selain baterainya yang tahan lama, tablet juga tidak cepat panas. Dipakai bermain game dalam waktu lama, tablet hanya hangat wajar dan tidak mengalami lag.



Terakhir untuk urusan data. Vandroid T5C menyediakan koneksi internet melalui WiFi maupun 3G. Pada tablet yang juga bisa digunakan untuk menelepon ini, disematkan tak hanya satu slot SIM card, tetapi dua slot GSM-GSM.


Pendapat 

http://images.detik.com/content/2014/03/14/406/132807_vandroid12.jpg
Kelebihan  


  • Spesifikasi lebih dari cukup untuk tablet dengan harga terjangkau
  • Desain menawan. Balutan casing plastik berwarna silver memberi kesan elegan.
  • Fitur TV analog jadi daya tarik tambahan.


Kekurangan



  • Penutup slot SIM card dan micro SD sulit dibuka, beresiko patah jika tidak hati-hati. Perbedaan warnanya dengan casing sedikit mengurangi kemulusan tampilan punggung tablet.
  • Permukaan belakang tablet licin.
  • Keberadaan antena yang menonjol sedikit menghilangkan kesan elegan tablet.

3 comments: